Demografi Desa

Demografi Desa

Desa Parit adalah Desa yang terbentuk disaat zaman penjajahan kolonial Belanda pada Tahun 1918 yang terletak ± 100 Km dari Ibu Kota Provinsi, ± 58 dari Ibu Kota Kabupaten Kotawaringin Timur dan ± 30 Km dari Pusat Pemerintahan kecamatan. Desa Parit mempunyai luas wilayah 5.077 Ha (lima ribu tujuh puluh tujuh hektar) yang terdiri dari 4 RW (rukun warga) yang dihuni sekitar 1.102 jiwa (seribu seratu dua jiwa)

 

Desa Parit terletak pada batas wilayahnya :

 

  • Sebelah utara berbatas dengan Desa Sudan Kecamatan Cempaga Hulu.
  • Sebelah selatan berbatas dengan Desa Rubung Buyung Kecamatan Cempaga.
  • Sebelah timur berbatas dengan Desa Asem Kumbang Kecamatan Katingan Hilir.
  • Sebelah Barat berbatas dengan Desa Bukit Raya Kecamatan Cempaga Hulu.

 

Sebagian besar penduduk Desa Parit adalah Pekebun Kelapa Sawit, Petani Karet dan Petani Rotan, sedangkan dibidang peternakan masyarakat desa parit menjadikan ternak ayam, ternak entok, ternak babi, dan ternak sapi sebagai tambahan mata pencaharian. Selain dari bidang pekebun, petani, dan peternak sebagian masyarakat Desa Parit juga bergelut dibidang, anyam-anyaman rotan, pandai besi, dan peratalan kesenian adat budaya sebagai tambahan mata pencaharian.

 

Fasilitas Pendidikan dan Kesehatan :

 

  1. Sekolah Dasar SDN 1 Parit
  2. Sekolah Dasar SDN 2 Parit
  3. Paud Mandiri
  4. Polindes
  5. Pustu
  6. Gedung Posyandu

 

Fasilitas Keagaman Dan Keamanan

 

  1. Balai Basarah “Hatantiring” (Umat Hindu Kaharingan)
  2. Gereja Katholik
  3. Gereja Kristen
  4. Musyola
  5. 1 Pos Kamling

 

Fasilitas Ekonomi dan Olah Raga

 

  1. 1 Gedung Bumdes
  2. 1 Pasar Desa
  3. 1 Lapangan Sepak Bola
  4. 1 Lapangan Voli Ball

 

Iklim

 

Iklim di Desa Parit sebagaimana Desadesa lain diwilayah Indonesia mempunyai iklim kemarau dan penghujan, hal tersebut berpengaruh langsung terhadap ekonomi masyarakat Desa Parit Kecamatan Cempaga Hulu.